Puisi Gempa Aceh
29 Nov 2022
Add Comment
Berikut Puisi-puisi Gempa Aceh karya Ihsan Subhan dengan judul puisi "Gempa Jiwa, Riwayat Retak Kepada Pidie Jaya, dan Bingkai Gempa"
GEMPA JIWA
Karya: Ihsan Subhan
Gempakah hatimu
Diguncang sunyi, disabit sepi
Dari keterasingan atau kegersangan
Ia menangkap kita
Memeluk, lalu mematahkan apapun itu
Tak sengaja, tak bisa berpura-pura
Sesungguhnya kita tak punya apa-apa
Cianjur, 2016
RIWAYAT RETAK
Kepada Pidie Jaya
Karya: Ihsan Subhan
Bumi yang digoncang
Tanah yang mengerang
Luka-luka runtuh dari rumah-rumah beratap
Sampai di masjid-masjid berkubah
Sedang langit masih terpisah
Menatap bumi gelap
Padahal laut biru, angin teduh, awan masih putih
Tetapi tetap ditangkap jutaan rintih
Bumi yang digoncang
Tanah-tanah retak, jerit-jerit muntah
Trauma pecah, wajah-wajah gelisah
Bumi yang digoncang
Ke mana jalan pulang?
Cianjur, 2016
BINGKAI GEMPA
Karya: Ihsan Subhan
Aceh dibingkai gempa
Dikelilingi berita
Puisi-puisi tercipta
Empati dan simpati menjelma
Aceh terbingkai gempa
Dikelilingi air mata
Menelan tubuh-tubuh dan nyawa
Melukai kulit dan hati kita
Aceh membingkai gempa
Pusat duka semesta
Nusantara terbelah sementara
Maka kita adalah sumbu rantai kata-kata
Para penyair geliat dalam sajaknya
Serupa doa, bersayap surga
Cianjur, 2016
Demikian puisi-puisi Gempa Aceh yang ditulis pada tahun 2016, ketika bencana gempa aceh terjadi dengan kekuatan 6,5 SR, yang banyak menelan korban jiwa dan reruntuhan rumah/bangunan. Semoga puisi-puisi yang saya sajikan di sudutkrlip.com ini bisa bermanfaat bagi para pembaca semua.
0 Response to "Puisi Gempa Aceh "
Posting Komentar
tulis komentar anda yang paling keren di sini